Wajib Kamu Koleksi! Ini 5 Parfum Lokal Indonesia Berkualitas Tinggi

Perfume

ParfumParfum LokalIndonesiaFragrance CollectionHigh Quality PerfumeLocal Brands

Wajib Kamu Koleksi! Ini 5 Parfum Lokal Indonesia Berkualitas Tinggi

Name

Larasati Emiri

Images

Cover: alienobjects (Instagram); Banner: homhaute (Instagram)

Words

Larasati Emiri

Date

19-10-2024

Wajib Kamu Koleksi! Ini 5 Parfum Lokal Indonesia Berkualitas Tinggi

curated by WangiLoka

Berkembangnya industri parfum lokal Indonesia membuat bertambahnya perfume enthusiast yang memberikan kesempatan untuk mencoba berbagai merk parfum buatan Tanah Air. Walaupun brand parfum high-end pun banyak diminati, banyak brand parfum lokal Indonesia yang eksperimental dalam menciptakan wewangian yang unik dan belum pernah ada sebelumnya.

WangiLoka udah membuat kurasi dari lima parfum lokal Indonesia teratas yang tentunya berkualitas tinggi. Yuk, simak deretannya di bawah ini!

1. Alien Objects

Parfum lokal Indonesia yang memiliki kualitas tinggi salah satunya yaitu Alien Objects. Merk parfum yang satu ini merupakan parfum niche lokal unisex yang diracik secara handmade dengan bahan baku yang berkualitas. Wewangian dari Alien Objects memiliki karakter yang clean, simple, free, refined, and balanced. Alien Objects juga menawarkan bespoke service atau custom-made perfumes yang membuat setiap botol parfumnya memiliki keunikan tersendiri melalui inspirasi yang diambil dari cerita para pelanggannya. Tidak hanya itu, Alien Objects mengeluarkan ready-made serial perfumes yang merupakan koleksi-koleksi parfum original milik Alien Objects sendiri.

Salah satu koleksi parfumnya yang berjudul “INDONESIA” dirilis sebagai bentuk turut serta merayakan Hari Ulang Tahun NKRI yang ke-75 pada tanggal 17 Agustus 2020. Satu botol parfum “INDONESIA” dipersembahkan sekaligus dilelang di Bundaran HI diperuntukan sebagai charity kepada warga Indonesia yang memerlukan bantuan. Melalui aksi yang mulia tersebut, tidak mengherankan kalau Alien Objects memang parfum lokal Indonesia yang berkualitas dengan memperlihatkan bahwa Alien Objects memiliki tujuan yang positif dibalik botol-botol parfumnya.

2. Hausser

Parfum lokal Indonesia lainnya ada dari brand Hausser asal Tuban di Provinsi Jawa Timur, yang juga termasuk ke dalam parfum niche lokal. Hausser menjadi salah satu merk parfum lokal Indonesia yang masuk ke dalam laman situs web Fragrantica. Dalam pembuatan parfumnya, Hausser menggabungkan bahan baku alami dengan bahan baku sintetis dengan seimbang sehingga menghasilkan wewangian yang memberikan luxurious experience pada pengguna parfumnya. Selain itu, perfumer dari Hausser meracik parfum-parfumnya dengan memadukan rempah-rempah Indonesia dan berbagai tanaman langka dari seluruh dunia untuk menciptakan aroma yang unik dan memikat. Beberapa produk dari Hausser yang menarik publik yaitu Ballade En Papier dan parfum rilisan terbarunya yang berjudul Amayadori. Keunikan dari Ballade En Papier adalah aroma yang benar-benar menyerupai wangi kertas majalah yang baru dibuka. Lalu, parfum yang baru diluncurkan Hausser berjudul Amayadori mendeskripsikan aroma ketika musim hujan dengan notes petrichor. Kreatifitas dan keunikan dari Hausser tentu telah membuktikan kualitas yang tinggi dan diminati banyak orang sehingga dapat bersaing dengan parfum internasional.

3. HoM Haute

Selanjutnya, merk parfum niche lokal yang bergabung di industri parfum lokal Indonesia pada tahun 2023 yaitu HoM Haute yang ternyata merupakan sister brand dari House of Medici. HoM Haute sendiri disebut Jazz Style Artisan Perfumery dan merupakan merk parfum semi bespoke yang sangat terbatas kuantitasnya namun berkualitas tinggi. Parfum dari HoM Haute memiliki aroma yang khusus dan tersegmentasi sehingga menghasilkan wangi yang kompleks dan memberikan kesan yang mewah. Tidak hanya dari aroma saja yang menjadi daya tarik tetapi HoM Haute juga memiliki botol dan kemasan parfum yang unik dan menjual tentunya.

Pada akhir Agustus 2024 ini, HoM Haute merilis parfum terbarunya yang berjudul Green Mind. Keunikan dari parfum ini menggunakan bahan baku yang tidak cukup familiar dari parfum-parfum biasanya. Beberapa notes nya yaitu Green Absinthe Wormhood, Ruh Khus Jatamansi Ylang, Kupang & Mynsore Sandalwood. Berdasarkan ulasan di sosial media, green juice yang terdapat dalam parfum Green Mind berasal dari Ruh Khus yang memberikan kesan aroma yang earthy dan minty. Dari hasil racikan parfum HoM Haute yang eksperimental menunjukkan bahwa brand parfum lokal Indonesia ini berani untuk menghasilkan produk yang berbeda yang menjadikannya memiliki keunikan tersendiri.

4. Fakhrul Oud

Merk parfum lokal Indonesia bernama Fakhrul Oud yang berasal dari Aceh ini juga banyak menarik perhatian masyarakat Indonesia. Fakhrullah, sang pemilik brand parfum tersebut mengatakan pada Republika bahwa daya tarik dari produknya dikarenakan bahan baku alami yang berkualitas dan termasuk langka, contohnya seperti Gaharu yang dibudidayakan. Kayu Gaharu dalam parfum dapat menghasilkan aroma yang khas dan membekas, karena itulah banyak yang mencari parfum dengan notes ini. Untuk Fakhrul Oud sendiri, kayu Gaharu tersebut diambil dari Nusa Tenggara Timur dan Sumatra. Tidak hanya itu, Fakhrullah juga sangat mementingkan kualitas dari parfum agar aman dipakai oleh para konsumen.

Fakhrul Oud baru saja merilis kreasi parfum terbarunya yaitu Signature FO 005 dalam Signature Series. Parfum yang satu ini tentunya unisex dan memiliki aroma yang unik dan memikat dari notes Chypre Floral. Tidak dapat dipungkiri bahwa kreasi Fakhrul Oud memiliki ciri khasnya sendiri tepatnya melalui bahan baku yang digunakan dalam parfum-parfumnya.

5. Leuseni

Kesuksesan dari Fakhrul Oud membuat terlahirnya Leuseni yang bisa dibilang merupakan sister brand-nya. Tidak jauh-jauh dari Fakhrul Oud, Leuseni juga pastinya menggunakan bahan baku yang sama. Namun, Leuseni sendiri sebelumnya merupakan industri yang memproduksi essential oil lokal Indonesia yang dikirimkan ke Grasse, France. Saat ini, Leuseni hanya melakukan eksport untuk patchouli oil, nutmeg oil, dan agarwood oud.

Setelah adanya brand Fakhrul Oud, terlahir parfum lokal Indonesia lainnya yaitu Leuseni yang juga berfokus pada handcrafted luxury fragrances. Pertama kalinya Leuseni merilis tiga parfum kreasi terbaiknya yang berjudul Leather Oud de Leuseni, Jeune Femme de Leuseni, dan Patisserie de Leuseni. Walaupun memiliki kemiripan dengan Fakhrul Oud, Leuseni memiliki keunikan dan eksklusifitasnya sendiri sebagai sister brand.

Itu dia lima parfum lokal Indonesia yang berkualitas tinggi versi WangiLoka! Parfum-parfum karya anak bangsa bisa keren juga lho, Wangilovers. Kira-kira kamu tertarik buat coba parfum dari brand yang mana, nih?

Continue Reading

Related Articles

Telusuri Nusantara

Our Socials