Manis dan Menawan! Ini 7 Koleksi Parfum Lokal Aroma Cherry
curated by WangiLoka
Sepertinya belum banyak orang yang belum terbiasa dengan aroma cherry pada parfum. Beberapa mengatakan aroma cherry seperti sirup manis atau obat batuk. Padahal, notes cherry jika dipadukan dengan notes lainnya yang sesuai dan diracik secara teliti akan menghasilkan aroma manis yang berkesan menawan, bahkan bisa elegan juga.
Berbagai brand parfum lokal Indonesia telah berhasil menciptakan racikan wewangian dengan aroma cherry dengan wangi yang presisi dan tentunya sopan di hidung kita. Yuk, simak bareng kompilasi parfum lokal aroma cherry yang sudah dikurasi oleh WangiLoka, di bawah ini!
1. Cherry on Date Night – Sighnil
Parfum Cherry on Date Night dari Sighnil merupakan wewangian unisex yang memberikan kesan berbeda bagi wanita atau pun pria. Parfum lokal aroma cherry ini diawali dengan perpaduan notes cherry, mandarin orange, dan bergamot, memberikan wangi yang manis dan menyegarkan. Kemudian, aroma akan berevolusi menghadirkan notes floral dari bunga jasmine, rose, orchid, dan violet untuk menciptakan nuansa yang romantis, elegan dan menawan. Setelah beberapa jam, dry down parfum akan terungkap dengan sentuhan wangi yang earthy dan hangat dilengkapi notes musk, vanilla, blackberry, dan cedar.
Top notes: Cherry, Mandarin Orange, Bergamot
Middle notes: Jasmine, Rose, Orchid, Violet
Base notes: Musk, Vanilla, Blackberry, Cedar
2. Nigredo – Altar
Parfum lokal aroma cherry selanjutnya bernama Nigredo dari Altar yang membawakan karakter elite dan berkelas dengan wanginya yang unik. Parfum Nigredo diklaim sebagai tipe wewangian warm amber, sweet, citrus, dan boozy. Kesan pertama yang diciptakan dari parfum Nigredo terdapat notes cola, black cherry, bergamot, dan black pepper. Pada middle notes wangi dari notes cognac, ginger, dan jasmine akan terungkap. Lalu, notes vanilla, benzoin, dan patchouli lama kelamaan akan tercium sebagai dry down parfum.
Top notes: Coke, Black Cherry, Bergamot, Black Pepper
Middle notes: Cognac, Ginger, Jasmine
Base notes: Vanilla, Benzoin, Indonesian Patchouli
3. Maria De Constantine – House of Medici
House of Medici tentunya punya Maria De Constantine sebagai parfum lokal aroma cherry mereka. Wewangian ini diawali dengan aroma boozy dan burnt dark chocolate, kemudian diiringi dengan aroma cherry wine dipadukan dengan espresso yang pahit sebagai kombinasi wangi yang manis dan menggoda. Dry down parfum akan terungkap dengan aroma softwood almond dan musk.
Top notes: Dark Chocolate, Charcoal, R*m
Middle notes: Cherry, Espresso, Sangr*a
Base notes: Cedarwood, Bitter Almond, Musk
4. Velvet Dream – Layr
Parfum lokal aroma cherry lainnya yang bisa menjadi pilihanmu, yaitu Velvet Dream dari Layr. Tipe wewangian citrusy, fruity, dan boozy dengan sentuhan aroma woody, musky dan amber yang menghangatkan. Aroma dari parfum ini terdiri dari notes black cherry yang manis dan memikat dilengkapi dengan notes wishkey bourbon, orange, dan raspberry.
Top notes: Black Cherry, Cypress, Elem, Citrus, Labdanum, Orange, Almond
Middle notes: Patchouli, Olibanum, Guaiacwood, Strawberry, Blackcurrant, Whiskey Bourbon
Bottom notes: Cedar, Vetwer, Musk, sandalwood, Amber, Vanilla, Raspberry, Peach, Heliotrope
5. Not That Kind of Cherry – Scents of Pluto
Not That Kind of Cherry dari Scents of Pluto bukanlah parfum lokal aroma cherry biasa. Wewangian ini yang diracik secara teliti sehingga dapat menghadirkan kesan yang misterius, namun memikat dan menawan. Aromanya meliputi tiga jenis cherry yang berbeda yaitu frozen cherry, juice sour cherry, dan cherry brandy menciptakan wangi yang manis dan boozy dilengkapi notes cinnamon yang hangat dan notes incense yang smoky.
Top notes: Frozen Cherry, Saffron, Mystical Incense
Middle notes: Juicy Sour Cherry, Cinnamon, Orris, Crimson Orris
Base notes: Cherry Brandy, Benzoin, Cistus, Liquorous Woods
6. Cherry Pop – The Body Tale
Parfum lokal aroma cherry selanjutnya, ada parfum Cherry Pop dari The Body Tale. Aromanya manis yang berkesan dewasa juga menawan dengan notes bitter almond diawal, kemudian terungkap notes rose dan cherry yang sweet but bold. Sebagai penutup, parfum diakhiri dengan notes vanilla, sandalwood, dan tonka bean, memberikan aroma yang creamy dan menghangatkan.
Top notes: Bitter Almond
Middle notes: Rose and Cherry
Base notes: Vanilla, sandal wood and tonka bean
7. Dark Secret – Mykonos
Terakhir, kamu bisa juga mencoba parfum lokal aroma cherry dari Mykonos yang berjudul Dark Secret. Perpaduan notes black cherry, saffron, praline, dan sandalwood menciptakan aroma manis dengan kesan yang menawan dan memikat. Selain itu, Dark Secret dikemas di dalam botol parfum yang indah dan menarik perhatian, terbuat dari marble berwarna smoked purple, dihiasi kayu emas metalik yang diukir pada tutupnya.
Top notes: Black Cherry, Saffron, Bergamot
Middle notes: Cinnamon, Nutmeg, Marigold, Jasmine, Praline
Base notes: Amber, Musk, Tonka Bean, Sandalwood
Itu dia pilihan-pilihan parfum lokal aroma cherry rekomendasi WangiLoka yang bisa kamu coba!